Berbagi Bersama: Tidak Nyeleneh, Cukup Kepang Dua

Pages

Juli 18, 2013

Tidak Nyeleneh, Cukup Kepang Dua


Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) atau kerap disebut MOS alias ospek tahun 2013 ini jatuh pada bulan suci Ramadan. Namun demikian MOPDB di SMPN 1 Kota Cirebon tetap dilaksanakan meski tidak seheboh tahun-tahun sebelumnya yang harus memakai atribut aneh dan ribet.

Pelaksanaan MOPDB kali ini tidak "nyeleneh", para siswa cukup memakai seragam SD lengkap dari sekolah asal. Untuk murid perempuan hanya perlu dikepang dua dan diikat dengan pita warna merahputih, kalau yang pakai kerudung, pitanya di pasang sebelah kanan dan kiri. Untuk yang laki-laki diminta potong rambut 1 cm. Kalaupun diminta pakai name tag itu pun ukurannya normal hanya 20 x 10 cm.
Masing-masing sekolah memiliki variasi sendiri dalam pelaksanaan MOPDB. MOPDB di SMPN 1 menitikberatkan pada pengenalan terhadap siswa baru. Selama tiga hari, para siswa baru mendapatkan wawasan mengenai lingkungan sekolah, tata tertib, kegiatan ekstrakulikuler, dan sebagainya. Tak ketinggalan pengenalan tentang Wawasan Wiyata Mandala agar siswa baru bisa belajar lebih kondusif.

MOPDB kali ini intinya adalah pengenalan lingkungan agar siswa baru cepat menyesuaikan diri dan menjadi lebih tahu tentang sekolah serta lebih mencintai SMPN 1 Kota Cirebon.


0 komentar:

Posting Komentar

Baca juga artikel ini ya....

Tukar Link

Mau Tukar Link? Copy/paste code HTML berikut ke blog anda

Berbagi Bersama

Bagi temen-temen yang mau tukeran link silahkan masukan link kamu secara otomatis dan jangan lupa pasang link aku juga yah di blog kamu ^^

 

Free Blog Templates

Powered By Blogger

Blog Tricks

Powered By Blogger

Easy Blog Tricks

Powered By Blogger

Great Morning ©  Copyright by Berbagi Bersama | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks